Sumatera Selatan-SerikatNasional.id|Tragedi Kebakaran terjadi di Jalan Dolok Martimbang, kelurahan pasar Siborong-borong Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Rabu 22 September 2021 siang. 10 kios dan lima rumah ludes dilahap si jago merah
Hal ini dilakukan sejumlah Pergerakan Mahasiswa Cipayung yang terdiri dari Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia Tapanuli Utara dan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Tarutung, Aksi penggalangan dana baru dilakukan selama dua hari dan dimulai tepat pada 24 hingga 25 September 2021 serta dibeberapa antar kabupaten yaitu kabupaten Humbang Hasundutan dan Tapanuli Utara
Ketua DPC GmnI Tapanuli Utara (Bung Yusuf Sihombing) mengatakan Aksi penggalangan dana merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Cipayung untuk bersama-sama membantu meringankan musibah yang dialami oleh saudara-saudara kita yang terdampak bencana kebakaran tersebut.
"Kita sebagai mahasiswa pergerakan akan selalu ada ditengah tengah rakyat serta berjuang untuk rakyat dan kami sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah ikut berkontribusi membantu bergotong royong dalam meringankan musibah yang dialami saudara-saudara kita yang terdampak dalam kebakaran," ucapnya.
Hal senada disampaikan oleh Sekretaris BPC Gmki Tarutung Martin Nababan dengan adanya Gabungan organisasi ekstra kampus atau yang disebut Cipayung ini dapat mempermudah dalam membantu saudara-saudara yang terdampak kebakaran serta penggalangan dana tersebut tidak hanya menerima dalam bentuk dana tetapi juga menerima dalam bentuk barang seperti pakaian layak maupun sembako untuk didistribusikan.
Lanjut Sekretaris BPC Gmki Tarutung,selama dua hari ini bantuan yang berhasil dikumpulkan melalui aksi penggalangan dana yang dilaksanakan oleh mahasiswa pergerakan atau yang disebut Cipayung sebesar Rp 5.243.000.00,- dari beberapa lokasi
"Harapan kami dari mahasiswa pergerakan semoga bantuan yang telah kami kumpulkan melalui aksi penggalangan ini dapat membantu serta meringankan saudara-saudara kita yang terdampak kebakaran," tutupnya.