Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Polres Sumbawa Terjunkan 256 Personil Amankan Kunjungan Menteri Sosial

@SerikatNasional
14 Okt 2021, 21:22 WIB Last Updated 2021-10-14T14:22:19Z

 


Sumbawa Besar-SerikatNasional.id | Guna memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan, Polres Sumbawa menerjunkan 256 personil gabungan untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan kegiatan kunjungan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dalam rangka peninjauan realisasi penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat di Kabupaten Sumbawa., Kamis (14/10/21).


Kapolres Sumbawa AKBP Esty Setyo Nugroho S.IK., saat dikonfirmasi melalui Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi, S.Sos mengatakan personil pengamanan disebar dan disiagakan dibeberapa titik lokasi baik yang akan dilewati dan yang akan dikinjungi oleh Mensos.


"Personel disebar dibeberapa titik diantaranya di Bandara Sultan Kharuddin, Hotel Grand Samawa, Toko Riska di Dusun Batu Nisung Desa Pamulung Kecamatan, Toko UD. Wahyu Desa Sering Kecamatan Unter Iwes Labuhan Badas serta pengamanan jalur di sepanjang rute yang dilewati rombongan," terangnya.


Kasi Humas juga mengatakan selain mengamankan lokasi yang dikunjungi, petugas juga berkoordinasi serta menghimbau kepada panitia dan warga setempat yang akan dikunjungi untuk wajib dan disiplin protokol kesehatan.


Lebih lanjut disampaikan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk memastikan agenda kunjungan kerja menteri di Kabupaten Sumbawa berjalan aman. Selain itu, mencegah gangguan keamanan terhadap pejabat negara.(hms)