JAKARTA- Film Selimut Kabut Rongkong akhirnya mendapat tempat di negerinya sendiri, meski sebelumnya film ini sudah masuk di beberapa festival film di mancanegara seperti Berlin, bahkan di Amerika.
Film yang menyoroti minimnya perhatian orang Indonesia tentang peranan masyarakat adat dan berbagai polemik yang terjadi dalam kehidupan sosial mereka selama ini. Akibatnya muncul berbagai persoalan seperti konflik tanah ulayat dan terapan edukasi yang tidak layak.
Melalui video testimoninya, Anshar Ilo Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) mengajak anak muda Indonesia untuk menyaksikan Film Selimut Kabut Rongkong yang akan tayang pada 7 April 2022 di Bioskop seluruh Indonesia.
"Untuk pemuda Indonesia, Ingat 7 April saksikan film karya anak bangsa di bioskop kota anda," ajak Anshar dalan video yang diterima wartawan, Kamis (24/03).
Menurutnya, anak muda wajib nonton drama petualangan yang mengisahkan realita minimnya perhatian negara tentang eksistensi, identitas, dan berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat adat untuk lebih cinta terhadap budaya Indonesia.
"Dengan film ini, semoga anak muda Indonesia dapat terinspirasi dan membuka wawasan kita tentang kekayaan tradisi dan budaya orang Indonesia," ujar pemuda kelahiran Sulawesi Selatan ini.(r)