Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

HMP PGSD UNIKA Medan Sukses Gelar Turnamen Futsal Putri 2022

SerikatNasional
13 Jun 2022, 23:07 WIB Last Updated 2022-06-14T07:26:30Z


MEDAN - HMP PGSD UNIKA Medan mengadakan Turnamen Futsal Putri PGSD UNIKA Medan di lapangan Futsal Melur dan lapangan Futsal Rona, Medan. Dimana pertandingan pertama dilaksanakan di lapangan Futsal Melur dan pertandingan Final di lapangan Futsal Rona.


Kegiatan ini diambil alih oleh devisi olahraga HMP PGSD UNIKA Medan dan dibantu oleh beberapa pengurus dan anggota HMP, yakni Reno Francius Simanullang selaku Ketua HMP PGSD UNIKA Medan, Firenta Gapana Sembiring selaku Wakil Ketua HMP PGSD UNIKA Medan. Ruspiana Hutagaol selaku Devisi Olahraga HMP PGSD UNIKA Medan, Damri Martinus Barasa selaku Devisi Olahraga HMP PGSD UNIKA Medan, Untung Sihaloho selaku Devisi Olahraga HMP PGSD UNIKA Medan dan Julius Panjaitan selaku Anggota HMP PGSD UNIKA Medan yang dimana turnamen ini salah satu program dari devisi olahraga.


Reno Francius Simanullang mengatakan, Turnamen Futsal Putri PGSD UNIKA 2022 merupakan kegiatan perdana yang digelar oleh HMP PGSD UNIKA Medan dan diikuti oleh seluruh Mahasiswi PGSD UNIKA Medan.


“Ka Prodi PGSD UNIKA Medan bangga kawan-kawan pengurus devisi olahraga dapat menyelenggarakan Turnamen Futsal antar mahasiswi PGSD UNIKA Medan ini,” ujar Reno dalam sambutannya, Sabtu (11/06/2022).


“Kegiatan turnamen ini dapat memperkuat semangat sportifitas, kreatifitas dan persaudaraan di kalangan mahasiswa PGSD UNIKA Medan,” tambah Reno.


Patri Janson Silaban, S.Pd., M.Pd mengepresiasi kegiatan ini dan harapannya kedepan akan terus mendorong kegiatan-kegiatan positif bagi pengembangan potensi mahasiswa. “Diharapkan kegiatan serupa seperti ini dapat dilaksanakan dengan melibatkan Fakultas lain hingga Prodi lain yang ada di UNIKA Medan,”  ujarnya.



Heka Mayasari Sembiring, S.Pd., M.Pd berharap para peserta tetap menjunjung tinggi sportivitas dan semangat persatuan di kalangan mahasiswa. 


“Tetap junjung sportifitas dan semangat persatuan sebagai Mahasiswa di Fakultas Keguruan khususnya PGSD dan Kegiatan Futsal Putri HMP PGSD UNIKA Medan 2022 ini menjadi langkah untuk mengenal sesama mahasiswa PGSD, senior dengan junior dari berbagai stambuk di PGSD UNIKA Medan dan dapat membangkitkan semangat kebersamaan, serta persaudaraan bagi Mahasiswa PGSD UNIKA Medan," ujarnya.


Heka Sembiring juga memberikan motivasi kepada para mahasiswa peserta Turnamen, untuk terus mengembangkan kreatifitas dan membangun minat dan bakat, khususnya dalam bidang olahraga.


Ruspiana Hutagaol selaku devisi olahraga HMP PGSD UNIKA Medan mengatakan Kegiatan Futsal Putri PGSD UNIKA Medan 2022 yang dilombakan adalah kategori khusus, jadi pihak luar tidak bisa ikut dan kegiatan ini bertujuan untuk membentuk sportifitas dan menjalin silaturahmi dari setiap stambuk di PGSD UNIKA Medan, karena kedepan kita akan membaur kepada sesama PGSD UNIKA Medan.


Turnamen Futsal Putri ini diikuti oleh stambuk 2018, 2019, 2020 dan 2021 dan dari beberapa tim yang bertanding, tim yang memenangkan turnamen HMP PGSD UNIKA Medan yakni :

Juara I Tim PGSD 20B

Juara II Tim PGSD 21A

Juara III Tim PGSD 2021B

Juara Harapan I Tim PGSD 2018


Firenta Gapana Sembiring selaku Wakil Ketua HMP PGSD UNIKA Medan mengucapkan terimakasih banyak kepada stakeholder yang ikut serta menyukseskan turnamen Futsal Putri HMP PGSD UNIKA Medan 2022 ini," tutupnya. (TIM/RED)