Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Aklamasi Senat Mahasiswa (SEMA) Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Katolik Santo Thomas Medan

@SerikatNasional
22 Okt 2022, 07:00 WIB Last Updated 2022-10-22T00:00:57Z

 


MEDAN - Pemilihan Senat Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Katolik St. Thomas Medan digelar dalam bentuk pemilihan umum (PEMILU) yang dilaksanakan pada, Jumat (21/10/2022) di Aula Magna Universitas Katolik St. Thomas Medan Lantai 3.


Pemilihan Umum Dihadiri seluruh Mahasiswa-Mahasiswi, Dosen, Wakil Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan Wakil Rektor III Universitas Katolik St. Thomas Medan serta Pastor Emanuel Sonny Wibisono,O.Carm selaku pastor Kampus Universitas Katolik St. Thomas Medan.


Pemilihan umum Senat Mahasiswa FKIP UNIKA MEDAN diawali dengan renungan dan dilanjut langsung dengan doa oleh Pastor Emanuel Sonny Wibisono,O.Carm.


"Dalam Pemilihan Umum yang mengusung Grand Tema ‘Menuju FKIP yang lebih baik’, terdapat dua nama yang muncul sebagai pasangan calon. Masing-masing Reno Francius Simanullang dengan Bronson Tanjung dan Revangga Sitepu dengan Edita Sembiring. 


Namun dalam tahap pencalonan, Reno Francius Simanullang dengan Bronson Tanjung terpilih dengan diaklamasikan langsung dikarenakan pasangan calon Revangga Sitepu dengan Edita Sembiring mengundurkan diri pada hari Kamis, 20 Oktober 2022 sekitar pukul 06.00 WIB dengan landasan tidak dapat diungkapkan terkait dengan urusan keluarga," ujar Surya Ginting selaku Ketua Panitia KPUM.


Dr. Yohannes Suhardin,SH.,M.Hum selaku Wakil Rektor III menyampaikan demokrasi di FKIP tinggi dikarenakan lebih banyak saling pengertian dan tidak terlalu banyak dinamika seperti Fakultas lain yang memakan waktu sangat lama dan sekarang kepada Ketua dan Wakil Ketua Senat Mahasiswa FKIP UNIKA MEDAN sudah dapat membentuk jajarannya.


Ribka Karina Sembiring,S.Si.,M.Pd selaku Wakil Dekan FKIP UNIKA MEDAN mewakili Dekan FKIP UNIKA MEDAN mengucapkan selamat kepada Ketua dan Wakil Ketua Senat FKIP UNIKA MEDAN dan menyampaikan pengunduran diri paslon 2 baru saya tahu tetapi walaupun kabar pengunduran diri paslon 2 ini baru saya tahu namun ini sudah keputusan komisi pemilihan umum mahasiswa dan tidak dapat diganggu gugat.


Sambung Ribka bahwa senat itu ialah sebagai wadah perwakilan Mahasiswa FKIP, sebagai wadah aspirasi, sebagai wadah penyalur minat dan bakat, sebagai wadah Mahasiswa yang kritis serta sebagai wadah untuk membina kekeluargaan Mahasiswa-Mahasiswi FKIP UNIKA Medan.


P. Emanuel Sonny Wibisono,O.Carm menyampaikan proficiat kepada Ketua dan Wakil Ketua Senat FKIP UNIKA MEDAN sealamat melayani kehal yang lebih baik dan selamat memanggul salib dalam pelayanan di FKIP UNIKA MEDAN.


Mardollon Siringoringo selaku Ketua HMP PGSD UNIKA MEDAN menyampaikan bahwa sudah satu suara dengan ketua-ketua HMP yang ada di FKIP UNIKA MEDAN dan menegaskan jikalau seluruh pengurus HMP yang ada di FKIP UNIKA MEDAN akan loyal kepada Senat Mahasiswa FKIP UNIKA MEDAN.


Reno Francius Simanullang selaku Ketua Senat terpilih menyampaikan bahwa senat ini adalah perwakilan tertinggi Mahasiswa ditingkat Fakultas dan sebagai penyalur aspirasi Mahasiswa-Mahasiswi FKIP UNIKA MEDAN dan mengucapkan terimakasih serta menegaskan kepada pengurus HMP yang ada di Fakultas FKIP UNIKA bahwa pengurus HMP dari setiap prodi siap untuk loyal kepada Senat Mahasiswa demi kebaikan FKIP UNIKA MEDAN.


Sambung Reno agar seluruh Mahasiswa-Mahasiswi FKIP UNIKA MEDAN saling membantu dan bekerjasama dalam memajukan Fakultas serta berani mengutarakan kekurangan dan kesalahan jangan menjadi digiosipi atau menyebar kemana-mana dengan info-info yang berbeda dikarenakan sudah dari beberapa narasumber melainkan Senat diajak diskusi untuk memecahkan masalah. 


"Intinya jalan satu-satunya ialah berdiskusi, mari kita berdiskusi dari setiap ide ataupun persoalan yang ada," ujar Reno.


Bronson Tanjung selaku Wakil Ketua Senat Mahasiswa FKIP UNIKA MEDAN terpilih menyampaikan bahwasanya seluruh Mahasiswa-Mahasiswi FKIP UNIKA MEDAN saling membantu karena kami berdua tidak akan berdiri disini tanpa kalian, maka marilah kita saling bersinergi demi kamujan dan kebaikan FKIP UNIKA MEDAN dan ingat lah jangan kita menuntun lebih kepada Fakultas tanpa ada yang bisa kita berikan apa-apa.


(Tim/Red)