ENREKANG - Musyawarah Kerja Cabang Angkatan Muda Kakbah ke I Kabupaten Enrekang calon kandidat yang akan digadang - gadang dilaksanakan dalam waktu dekat ini.
"Namun waktu dan tempat belum ditentukan serta kepanitiaan belum terbentuk kita akan segerakan,“ ungkap Ibrahim Yusman Waketum Bidang Media AMK Enrekang, saat di konfirmasi via WhatsApp (13/11/2022).
Muskercab AMK Enrekang ke I ini sebagai bentuk demokrasi dalam berlembaga memutuskan dan menetapkan ketua terpilih.
"Tentu, AMK Enrekang sebagai organisasi kepemudaan, diharapkan, nantinya akan melakukan gerakan - gerakan yang berkaitan dengan kemanusiaan serta terobasan dalam peningkatan sumber daya manusia," lanjutnya.
Calon Ketua Umum yang layak berpotensi dari segi trackrecord rekam jejak organisasi maupun pendidikan untuk menahkodai Angkatan Muda Kakbah Kabupaten Enrekang M. Zainuddin Patandingan, S. Pd, M. Pd.
"Sebagai kader AMK Enrekang siap mendukung dan mengawal Caketum M. Zainuddin Patandingan (Bao teha) dalam bertarung untuk Muskercab nantinya," tutupnya. (Tim/Red)