Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Junidar Nababan: Semoga Pemberian Bibit Durian Ini Bisa Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Desa

@SerikatNasional
13 Des 2022, 07:39 WIB Last Updated 2022-12-13T00:39:34Z

 


TANGERANG - Tim budidaya tanaman durian yang di pimpin langsung oleh Yunidar Nababan. pada hari Senin (12/12/2022) Melaksanakan Pemberian serta (sosialisasi) soal budidaya tanaman durian menuju pengembangan Ekonomi kreatif untuk warga desa di beberapa Kecamatan di wilayah Kabupaten Tangerang Provinsi Banten.


Adapun beberapa desa yang menjadi sasaran kegiatan kali ini adalah Desa Sukadiri serta Desa Pekayon Kabupaten Tangerang.


Sebelum agenda pemberian serta  (sosialisasi) budidaya tanaman Durian ini beliau menyambangi Kepala Desa dan mengundang puluhan warga desa diantaranya, desa Pisangan Jaya Kecamatan Sepatan, Desa Pekayon Kecamatan Sukadiri, Desa Rawa Kidang Kecamatan Sukadiri, Desa Paku Alam Kecamatan Paku Haji Kabupaten Tangerang.


Hal ini adalah upaya dalam rangka sosialisasi budidaya tanaman Durian untuk pengembangan ekonomi kreatif bagi warga masyarakat Desa, kegiatan ini berlangsung secara sederhana dan dihadiri oleh Kepala Desa berserta aparatur desa,pengurus lingkungan, tokoh masyarakat,dan tim budidaya tanaman durian.


Ketua Tim Budidaya Tanaman Durian Yunidar Nababan S.H yang juga merupakan Bendahara DPC REPDEM Relawan Perjuangan Demokrasi Kota Tangerang salah satu sayap partai PDI-PERJUANGAN dalam kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa berserta unsur aparatur Pemerintahan Desa, yang sudah memfasilitasi serta menerima kunjungan kerja kami dalam rangka untuk sosialisasi program budidaya tanaman durian menuju pengembangan ekonomi kreatif pada hari ini Senin (12/12/2022).



"Harapanya kedepan agar supaya kegiatan budidaya Durian ini tentunya, bisa memberikan dampak positif dari segi pelestarian lingkungan, serta menambah penghasilan masyarakat, menciptakan sumber pangan dan juga meningkatkan kesejahteraan khususnya para petani dan umumnya masyarakat desa tentunya," ungkapnya.


Tampak terlihat Peserta sosialisasi budidaya tanaman durian, sangat antusias dalam mendengarkan materi yang disampaikan oleh narasumber, bahkan beberapa kali ada tanya jawab dari peserta kepada narasumber bagaimana menanam serta merawat hingga durian itu bisa dipanen pemberian bibit Durian ini diterima oleh Bpk.Komar salah satu penggerak para petani di desa tersebut. 


Disisi lain Yunidar Nababan juga menjelaskan tentang menjaga dan merawat budidaya tanaman durian yang baik dan benar, yang nantinya akan berdampak jangka panjang sehingga kedepannya akan memiliki nilai jual yang cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup para petani dan masyarakat setempat.


“Saya berharap hasil dari budidaya tanaman durian dapat bermanfaat bagi para petani dan masyarakat Desa dan kami akan selalu mendukung kegiatan yang dilakukan masyarakat dalam melaksanakan budidaya tanaman durian,” pungkas Yunidar Nababan.


(D.Wahyudi/Indra/Hermansyah)