|
Foto Istimewa/logo PAUD An-Nusyur for Serikatnasional.id |
SERIKATNASIONAL - Pastinya semua orangtua menginginkan buah hati tercintanya menjadi anak yang lebih baik. pengajaran yang baik akan membuat anak lebih berkembang.
Biasanya usia yang ideal masuk PAUD yang direkomendasikan pakar anak adalah 4 tahun. Nah, kalau orangtua ingin menyekolahkan anak ke PAUD, setidaknya di lembaga mana yang di pandang lebih kompeten dalam membimbing anak di usia dini.
Penasaran kan para ibu-ibu muda yang memiliki anak yang lebih baik dan berpengetahuan lebih baik lagi akan disekolahkan dimana ?
Di Desa Aeng Panas misalnya, di desa ini ada beberapa lembaga pendidikan yang juga menyiapkan kelas dan lulusan Anak Usia Dini sesuai dengan kebutuhan orangtua.
Akan tetapi, meskipun sekian banyak lembaga pendidikan PAUD, tak sembarang orang tua mendaftarkan anak-anaknya ke sebuah lembaga, apalagi posisinya di pedesaan.
Terkadang, hubungan emosional tenaga pendidik dengan orangtua siswa akan lebih berpengaruh. Sehingga anaknya akan mudah untuk didaftarkan ke sekolah yang sudah di anggapnya kompeten dan nyaman.
|
Foto Istimewa for Serikatnasional.id /Wisudawan wisudawati 2021-2022 PAUD An-Nusyur di dampingi tenaga pendidik yang sudah teruji dan Kompeten |
Beneran ingin kan punya putra-putri cepat berkembang di bidang keilmuan ? Ayo segera daftarkan sejak dini agar tidak ketinggalan zaman.
Ya , ayo daftarkan di Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) An-Nusyur yang terletak di dusun ceccek, Desa Aeng Panas, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Dengan ruang kelas yang memadai dan menyenangkan, tenaga pengajar yang linier dengan keilmuannya. Anak-anak bisa cepat peka terhadap pendidikan yang diajarkan oleh Ustadzah-ustadzah di lembaga yang sudah berkembang sejak tahun 2013 silam.
Sekedar untuk dipahami oleh para orangtua, bahwa pendidikan tidak melulu menjadi tanggung jawab sekolah (preschool atau kelompok bermain), namun orang tua juga harus berperan aktif dalam mendidik dan memantau perkembangan anak-anaknya.
Meskipun anak usia 4 tahun masih suka belajar dengan cara bermain, namun ada beberapa konsep yang perlu diajarkan kepada anak sesuai dengan usia perkembangannya.
Lalu, apa saja konsepnya? Nah untuk menjawab pertanyaan diatas ikuti terus di Media online Serikatnasional.id
(Ras/red)