Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Perkembangan Teknologi, Struktur teks berita dan Unsur 5W +1H

SerikatNasional
23 Apr 2023, 22:27 WIB Last Updated 2023-04-24T03:50:56Z
Foto Ist/Imam Rasyidi, S. Sos/documen Serikatnasional.id

Penulis: Imam Rasyidi, S.Sos


Artikel - Perkembangan teknologi informasi menjadi faktor yang sangat menantang sekali dalam mempengaruhi kehidupan masyarakat sehari-hari. Sebab ada dua hal setidaknya yang menjadi pengaruh utama dalam menerima informasi, pertama adalah hal positif dan yang kedua adalah hal negatif. 


Positifnya adalah pengguna teknologi dengan sekejap bisa mendapatkan informasi baik informasi seputar ekonomi, budaya dan berita-berita terbaru yang dibutuhkan, dan juga teknologi informasi selain memberikan kepuasan layanan informasi kepada publik dalam hal yang positif, juga seringkali jadi bahan perbincangan masyarakat luas. Sebab dengan pertumbuhan teknologi itulah selain banyak konten yang memang tidak layak dikonsumsi publik, minat baca pun  menjadi berkurang.


Perkembangan teknologi informasi yang terbilang cukup signifikan sekali sejak era 2000-an ini menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi masyarakat. Sebab konten atau informasi yang disajikan tidak selalu tentang keilmuan yang baik akan tetapi juga sebaliknya. Dalam hal ini, kita perlu pandai memfilter berita yang tersaji dengan gampang di sosial media. 


Sehingga, agar tidak hanya membaca teks berita, alangkah baiknya juga bisa tahu struktur teks berita. Dilansir brilio.net, struktur teks berita dapat dibedakan menjadi judul, teras berita, badan berita, dan kaki berita. Teks berita pun harus memenuhi unsur-unsur berita, yakni 5W+1H atau dalam bahasa Indonesia disebut Asdikamba. 


Unsur 5W+1H ini terdiri dari what (apa yang terjadi), who (siapa yang mengalami peristiwa), when (kapan terjadinya peristiwa), where (di mana peristiwa terjadi), why (mengapa peristiwa itu terjadi), dan how (bagaimana proses terjadinya peristiwa tersebut). Selain struktur dan unsur 5W+1H, ciri-ciri yang ada pada teks berita diantaranya aktual, faktual, menarik, cepat dan ringkas.


Nah, jika sudah mengetahui struktur teks berita serta Unsur 5W+1H maka kita akan mudah melihat kebenaran, memilih dan memilah informasi ataupun berita yang diterima.(*)