Sumenep (Serikatnasional),- Sabtu malam, Jalur L Kota Sumenep ramai dengan masyarakat. Ternyata ada parade musik Tong Tong yang berlaga. (31/3)
Parade patrol sahur ini diikuti puluhan grup Tong Tong Sumenep di antaranya Tinkerbell, Pangeran Songennep dan Pangeran Ju' Alas.
Grup ini membawakan beberapa lagu khas Madura seperti Tandu' Majang, Kembhang Malathe Pote, Kerrabhan Sape serta Pornama E Pengghir Sereng.
Lihat juga
- Apresiasi Program Mudik Gratis 2025, Ahmad Juhairi DPRD Sumenep Inventarisasi Calon Pemudik Kepulauan Masalembu
- Sering Terjadi Kecelakaan di Jembatan Penghubung Rubaru, Basori Tuding Ada yang Keliru dalam Perencanaannya
- Tugu Keris Arya Wiraraja di Desa Sendang Jadi Tempat Nobar Timnas Indonesia Vs Bahrain
Sejatinya parade musik Tong Tong ini bukan hal baru di Sumenep. Sebab, di tahun 80an, sudah ada parade serupa tetapi masih menggunakan alat seadanya. Termasuk hanya menggunakan alat musik tong tong dari kayu tanpa alat musik yang lain.
Sekarang, musik patrol sahur ini sudah menggabungkan beberapa alat musik seperti gamelan dan saksofon.
Parade musik Tong Tong tiap malam ahad di bulan Ramadhan ini melalui jalur L Kota Sumenep. Yaitu start di Jalan KH Agus. Salim (depan Patung Kerrabhan Sape) melewati Jalan Kartini lalu finish di Simpang Empat Pelar Pamolokan.
Pagelaran sendiri dimulai jam 02.00 dan selesai jam 03.15. (Ags)