Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Jualan Bambu Dipinggir Jalan, Pak Suhratun Mampu Membelikan Toko Sembako Untuk Anaknya Di Kota Metropolitan

SerikatNasional
30 Sep 2024, 13:24 WIB Last Updated 2024-09-30T14:42:22Z


SUMENEP, SERIKATNASIONAL.ID | Pak Suhratun, Warga Desa Matanair Kecamatan Rubaru penjual bambu hingga puluhan tahun di pinggiran kota Kabupaten Sumenep.


Demi mencukupi kebutuhan istri dan ketiga anaknya, pak suhratun giat setiap pagi hingga sore hari jaga bambu yang dijajakannya. 


" Setiap jam 7 pagi saya berangkat dari rumah ke sini hanya untuk jualan bambu ini, " ucapnya. Senin 30 September 2024.


Ia optimis bahwa yang dijualnya bisa mencukupi kebutuhan keluarganya. Meski terkadang tidak setiap hari jualannya ada yang membeli.


" Kadang tiga hari tidak ada yang beli, ya hanya cukup untuk beli bensin dan rokok. Ya mau gimana lagi udah rezeki saya setiap harinya kan tidak sama, sesuai kebutuhan masyarakat," Katanya.


Kendati demikian, penjual bambu didepan Perpustakaan dan Kearsipan Pemerintah Kabupaten Sumenep ini sudah mampu membelikan toko sembako untuk anaknya di kota metropolitan dari hasil jual bambu.


" Syaratnya ya yakin, pasang surut dalam usaha itu pasti, tetapi jika tidak putus asa pasti ada manfaatnya, " Pungkasnya.


Penulis: Rasyidi