Sumenep, Serikatnasional.id | Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menyoroti proses rekrutmen Direktur PT Wira Usaha Sumekar (WUS) yang kini tengah berlangsung.
Anggota Komisi II DPRD Sumenep, Rasidi, menegaskan pentingnya memilih direktur yang visioner dan mampu meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).
“Kalau PAD PT WUS masih nol, berarti rekrutmen ini percuma, tidak ada gunanya,” ujar Rasidi di ruang Komisi II DRPD Sumenep. Rabu (16/4/2025).
Politisi muda PKB itu menilai, rekrutmen tidak boleh hanya formalitas tanpa target peningkatan kinerja perusahaan milik daerah tersebut.
Menurut Rasidi, direktur baru PT WUS harus mampu membawa terobosan nyata untuk mendongkrak PAD Sumenep.
“Jangan sampai direktur hanya duduk manis, tapi tidak menghasilkan kontribusi untuk daerah,” Tukasnya.
Rasidi menyebut, selama ini kontribusi PT WUS terhadap PAD sangat minim bahkan mendekati nol persen. “Kami minta pemkab tegas, jangan pilih orang yang tidak punya visi jelas,” pintanya.
Selain itu, sambung Rasidi, direktur terpilih harus mampu menyusun rencana bisnis yang konkret dan realistis. “Perlu ada indikator kinerja yang jelas, jangan hanya janji,” tambah Rasidi.
Ia juga mengingatkan agar tim seleksi tidak kompromi dalam menentukan pilihan. “Kami di DPRD akan awasi proses ini, demi kepentingan masyarakat,” ungkapnya.
Rasidi juga meminta pemerintah daerah serius membenahi semua BUMD yang ada, agar mampu mandiri secara finansial sehingga tidak selalu minta penyertaan modal.
“Dengan pengelolaan profesional, PT WUS seharusnya bisa menopang PAD secara signifikan,” tuturnya.
Oleh karena itu, Rasidi berharap hasil rekrutmen kali ini melahirkan pemimpin berkualitas yang mampu bersaing di dunia usaha.
“BUMD bukan tempat singgah. Harus dikelola profesional dan kompetitif,” tutup Rasidi.
Untuk diketahui, berikut empat calon direktur PT WUS yang dinyatakan lulus administrasi diantaranya; Ir. A. Fajar Hariz, Hendry Eka Haryani, Ahmad Halili, Ainur Rafiq Amrullah, dan Kusairi.
Informasi dihimpun media ini, sebentar lagi empat calon direktur PT WUS itu akan segera mengikuti Uji Kelayakan dan Kompetensi (UKK) di Universitas Merdeka (UNMER) Malang.